PENGGUNAAN RANGKUMAN DAN TUGAS MODUL KEMENDIKBUD DALAM PJJ1 KELAS VIII

 






 KELAS VIII IPS GURU R SANI

Kegiatan Belajar dan Mengajar masih Menerapkan Pembelajaran Jarak Jauh dengan program Merdeka belajar dari Kemendikbudristek maka konektivitas antara pembelajaran Singkron yaitu pembelajaran tatap muka siswa dan guru baik secara Daring Maupun Secara Luring dengan Pembelajaran Asingkron yaitu pembelajaran mandiri siswa dengan prinsif merdeka belajar siswa siswi bisa melaksanakan pembelajaran diluar waktu Singkron dengan memanfaatkan Modul pembelajaran Yang telah di persiapkan oleh Kemendikbudristek untuk membantu guru dan siswa menjaga kualitas dan Kuantitas dalam Pembelajaran.


MARILAH KITA MERDEKA BELAJAR DENGAN MENGERJAKAN MODUL SEMOGA BERMANFAAT BAGI SISWA SISWI DALAM PEMBELAJARAN ASINKRON

Hak Cipta © 2020 pada Direktorat Sekolah Menengah Pertama
Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan
Pendidikan Menengah - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI
Dilindungi Undang-Undang
Pengarah:
Drs. Mulyatsyah, MM
(Direktur Sekolah Menengah Pertama)
Penanggung jawab:
Dra. Ninik Purwaning Setyorini, MA
(Koordinator Bidang Penilaian)


Modul 1
WAJAH NEGARA-NEGARA ASEAN

Penulis:
Tri Worosetyaningsih, M.Pd. (SMPN 2 Pakem, Sleman, DI Yogyakarta)
Penelaah:
Dr. Supardi, M.Pd. (Universitas Negeri Yogyakarta)

Rangkuman

Perhimpunann Negara-Negara Asia Tenggara (ASEAN) didirikan pada tahun 1967 

dan terdiri dari 10 negara anggota. Berikut gambaran tentang kondisi ASEAN

Nama Negara Letak Geografis Letak Astronomis Iklim Luas Batas

Brunei Darussalam, Indonesia, Kamboja, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand dan

 Vietnamdiapit oleh 2 samudera dan 2 benua. Adapun 2 samudera yang mengapit posisi ASEAN adalah 

Samudera Pasifik dan Samudera Hindia. Sementara 2 benua yang mengapit ASEAN adalah benua Asia 

dan benua Australia.28°LU–11°LS dan 93°BT–141°BT.Di dominasi iklim tropisLuas wilayah laut 

sekitar 5.060.100 km². Sedangkan luas wilayah daratannya ± 4.817.000 km².Sebelah utara berbatasan 

negara Cina dan Laut Cina Timur. Sebelah timur berbatasan negara Papua Nugini dan Samudra Pasifik. 

Sebelah selatan berbatasan Benua Australia dan Samudra Hindia. Sebelah barat berbatasan Samudra 

Hindia, Teluk Bengala, dan Laut Andaman, India, dan Bangladesh.

ASEAN memilki tujuan yang tidak saja untuk menjaga stabilitas kawasan tetapi 

lebih dari itu juga dalam bidang integrasi ekonomi serta dalam memperbaiki daya 

saing regional. Sedangkan secara geografis sangat strategis, karena dilewati oleh 

jalur perdagangan Internasional. Lokasi geografis di sekitar garis ekuator atau garis 

khatulistiwa ini menyebabkan Asia Tenggara terletak di daerah tropis.


Latihan

Kerjakan latihan berikut ini!

1. Sebutkan negara negara yang termasuk anggota ASEAN!

2. Jelaskan letak geografis ASEAN!

3. Jelaskan dampak positif dan negatif dari letak geografis ASEAN!

4. Jelaskan pengaruh letak astonomis bagi anggota ASEAN !

5. Analisa pengaruh kondisi iklim terhadap negara ASEAN!


Refleksi 

Berikut ini beberapa pedoman atau petunjuk , apakah Ananda sudah 

melakukan aktivitas pembelajaran dengan cukup baik atau belum?. Bagaimana 

sikap kalian dalam sebagai generasi penerus bangsa dalam menyikapi hubungan 

Indonesia dengan negara-negara di Asia tenggara agar bisa terjalin harmonis?. Nilai 

nilai karakter apa yang bisa ananda peroleh dengan mempelajari materi ini? Dalam 

modul ini terdapat beberapa aktivitas yang harus dikerjakan. Dalam mengerjakan 

aktivitas sebaiknya Ananda juga harus menyesuaikan dengan uraian materi dari 

berbagai sumber yang ada termasuk dengan mencari di internet.

Bagian Latihan/tugas merupakan bagian dari pembelajaran menggunakan 

modul ini. Silakan periksa hasil pengerjaan latihan/tugas dengan kunci jawaban 

yang ada di bagian belakang modul ini.

Jika Ananda dapat memahami sebagian besar materi, melaksanakan 

aktivitas sesuai arahan guru dan dapat menjawab latihan/tugas, maka Ananda 

dapat dianggap menguasai kompetensi yang diharapkan. Namun jika tidak atau 

Ananda merasa masih belum optimal, silakan dipelajari kembali dan berdiskusi 

dengan teman untuk memantapkan pemahaman dan memperoleh kompetensi yang 

diharapkan. Setelah Anda telah dapat menguasai kompetensi pada kegiatan 

pembelajaran ini, maka silakan berlanjut pada kegiatan pembelajaran selanjutnya.

Komentar

Postingan Populer